PENDAMPINGAN NIB DPMPTSP KABUPATEN REMBANG DALAM KEGIATAN JEBOL IKAN DPMPTSP PROVINSI JAWA TENGAH

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Rembang turut serta dalam pendampingan NIB pada Kegiatan JEBOL IKAN (Jemput Bola Perizinan Kapal Ikan) DPMPTSP Provinsi Jawa Tengah menyasar ratusan nelayan di Kecamatan Sarang dan Kecamatan Kragan Kabupaten Rembang, Rabu, 24 s/d 26 April 2024.

Sekdin DPMPTSP Kabupaten Rembang dalam sambutannya menyampaikan DPMPTSP Rembang siap mendampingi dalam kegiatan JEBOL IKAN ini, silahkan Masyarakat membawa KTP dan HP android untuk dibawa ke petugas kami sebgai syarat pembuatan NIB panjenengan semua’’

Kegiatan ini dilaksanakan selama  2 hari,pada Rabu sampai Kamis tanggal 24 s/d 25 April di KAUD Mina Rahayu Kecamatan Krangan, dan hari Jumat 26 April di KUD Misoyo Mardi Mino Kecamatan Sarang.

Kepala DPMPTSP Provinsi Jawa Tengah dalam sambutannya mengatakan “Pelayanan ini mohon dimanfaatkan dengan baik karena pelayanan izin ini gratis tidak dipungut biaya. Kalau ada yang pungut biaya silahkan laporkan ke saya.”

Nelayan kecil sangat antusias terhadap kegiatan ini , lebih dari 500 nelayan kecil di sekitar Kecamatan Kragan  dan kecamatan Sarang Kabupaten Rembang.

Tujuan kegiatan agar nelayan kecil dibawah 5 GT memiliki perizinan sebagai legalitas usaha berupa NIB dan sertifikat standar, selain itu juga mengurus eBKP-NK (Buku Kapal Perikanan Nelayan Kecil Elektronik) yang dulunya bernama TDKP.

Selain itu juga mendorong keikutsertaan dalam BPJS Ketenagakerjaan yang merupakan salah satu komitmen pelaku usaha untuk memberikan jaminan resiko keselamatan, kesehatan, kerja dan lingkungan (K3L). (adm/Irl)

Share

Add Your Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *